Masyarakat Cendrawasih Sungailiat Gelar Pawai Obor Sambut Bulan Ramadhan

Berita295 Views
banner 468x60

Anak -anak mohon jangan iseng dan main-main dengan api ini, mohon jaga jarak dan jangan mengenai teman-temannya. Minta para panitia mengawasi”

FORKODABABEL.COM, BANGKA — Dalam rangka menyambut Bulan Suci Ramadhan 1446 H, masyarakat Lingkungan Cendrawasih Kelurahan Srimenanti Kecamatan Sungailiat Kabupaten Bangka Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) menggelar Pawai Obor keliling kampung, Rabu (26/02/2025) malam bada Sholat Isya.

banner 336x280

Selain Pawai Obor juga diikuti pasukan Drum Band RA Al Hidayah Cendrawasih Sungailiat, Grup Rebana Ibu-ibu Majelis Taklim Masjid Al Hidayah, para santri-santriwati Pondok Pesantren Lingkungan Cendrawasih Sungailiat dan warga lainnya.

Kegiatan Pawai Obor ini dikoordinir pengurus Masjid Al Hidayah Cendrawasih, Remaja Masjid Al Hidayah dan dibantu pengamanan dari Satlantas Polres Bangka.

Ketua Masjid Al Hidayah Cendrawasih, Yudi mengatakan kegiatan ini sebagai ungkapan rasa bahagia menyambut Bulan Suci Ramadhan 1446 H.

“Alhamdulillah tahun ini bisa kita laksanakan kembali tradisi masyarakat Pawai Obor menyambut Bulan Suci Ramadhan, semoga kita semua bisa menjalani puasa Ramadhan ini dengan penuh kekuatan dan kebahagiaan, semoga kita semua mendapatkan kebarokahan dari Allah SWT, aamiin ya robbalalamin,” kata Yudi.

Diingatkannya kepada para peserta, khususnya anak-anak dan para remaja yang membawa Obor agar berhati-hati dan menjaga jarak jangan dibuat main-main dengan teman lainnya.

“Anak -anak mohon jangan iseng dan main-main dengan api ini, mohon jaga jarak dan jangan mengenai teman-temannya. Minta para panitia mengawasi dan mohon jangan keluar dari jalan dan barisan, ada bapak ibu polisi yang membantu kita mengamankan kegiatan ini,” ujarnya.

‘Kami ucapkan banyak terima kasih kepada seluruh peserta dan panitia yang terlibat memeriahkan serta petugas dari Polres Bangka mengamankan kegiatan ini,” katanya.

(Forkodababel.com / Edw, Foto: Kegiatan Pawai Obor masyarakat Lingkungan Cendrawasih Sungailiat. Edw)

banner 336x280

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed