Produk UMKM Tanpa Sertifikat Halal Sulit Bersaing

Berita119 Views
banner 468x60

Harapan kami pemerintah provinsi/kabupaten/kota mengalokasikan dana untuk langkah percepatan pemenuhan sertifikat halal produk UMKM ini,”

FORKODABABEL.COM, BANGKA — Pemerintah Daerah baik provinsi maupun kabupaten/kota di Kepulauan Bangka Belitung diharapkan segera melakukan langkah percepatan pemenuhan kewajiban sertifikat halal bagi pelaku Usaha Mikro Kecil (UMKM).

banner 336x280

Harapan itu muncul seiring masih sedikitnya Ppelaku UMKM yang memiliki sertifikat halal.

Aneka macam keripik

“Harapan kami pemerintah provinsi/kabupaten/kota mengalokasikan dana untuk langkah percepatan pemenuhan sertifikat halal produk UMKM ini,” kata Direktur Halal Training Education Consulting (Haltec) Bangka Belitung, Nardi Pratomo, Kamis (13/03/2025).

Pantiaw gendum kuah bakwan

Selain langkah percepatan, menurut Nardi, hal yang harus dilakukan lainnya adalah melakukan penguatan pada sisi edukasi, literasi dan sosialisasi soal pentingnya memiliki sertifikat halal.

Kelesan rebus

 

Dengan demikian motivasi pelaku UMKM untuk mau mengurus dan memiliki sertifikat halal muncul.

“Pemerintah harus melakukan penguatan pada sisi edukasi, literasi dan sosialisasi terkait sertifikat halal ini. Saran kami kepada Pemprov maupun Pemkab/Kota, jangan sampai karena tidak punya sertifikat halal produk UMKM kita sulit bersaing, bahkan di daerah sendiri, karena banyak produk UMKM daerah lain yang membanjiri Kepulauan Bangka Belitung,” ujarnya.

Sementara itu pelaku UMKM di Sungailiat, Hardi mengakui jika usaha miliknya belum memiliki sertifikat halal.

Ikan Cauw

Hardi belum mengetahui cara dan prosedur pengurusan sertifikat halal seperti apa, meski ingin sekali segera memiliki sertifikat halal bagi produk yang dihasilkannya.

“Jujur belum punya saya (sertifikat halal-red). Sampai sekarang saya belum pernah diikutkan atau diundang misalnya sosialisasi sertifikat halal, saya mau buat itu, tapi di mana, mudah-mudahan pembinaannya nanti menyasar kami-kami juga Bang,” harap Hardi.

(Forkodababel.com/ Pan, Foto: Produk UMKM sate panggang Belinyu. Edw/Pan)

banner 336x280

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed